Ezpeleta: Tak Akan Ada Motor Kelima untuk KTM
CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta, bersikukuh dengan keinginan KTM untuk memiliki motor kelima di MotoGP untuk musim 2024.
BANDARJITU.NEWS – Seluruh paddock sedang menunggu untuk melihat bagaimana merek motor oranye ini akan menyelesaikan masalah overbooking yang telah dibuatnya sendiri. Brad Binder dan Jack Miller, dua pembalap reguler tim pabrikan asal Austria ini, masih terikat kontrak untuk musim depan.
Hal yang sama berlaku untuk Pol Espargaro dan Augusto Fernandez, yang kesepakatan awalnya hanya untuk satu tahun, baru-baru ini diperpanjang. Ditambah lagi dengan promosi Pedro Acosta, yang mana KTM mendapatkan salah satu motor RC16 untuk mempertahankannya.
Sadar akan masalah yang timbul, para eksekutif pabrikan yang berbasis di Mattighofen ini telah berusaha selama berbulan-bulan untuk meyakinkan Dorna untuk mendapatkan motor kelima.
Sebuah permintaan yang ditolak mentah-mentah oleh Carmelo Ezpeleta. Ia percaya bahwa hal itu akan berdampak langsung pada nilai tim-tim mandiri.
“Tidak pernah ada motor kelima untuk KTM, dan tidak akan pernah ada. Sistem yang kami miliki saat ini bekerja dengan sangat baik, dan tim-tim swasta memiliki nilai yang akan hilang jika kami memberikan motor kepada semua orang yang memintanya,” ujarnya.
Dalam upaya untuk membantu KTM, pria Spanyol berkomitmen untuk meningkatkan jumlah wild card yang dimiliki setiap merek, yang saat ini dibatasi hingga tiga. Jadi pembalap yang tidak diikutsertakan dalam kompetisi bisa ikut serta dalam berbagai balapan.
“Penambahan jumlah undangan akan diimplementasikan tahun depan. Kami akan mengusulkan kepada tim-tim agar mereka bisa mendapatkan lebih banyak wild card. KTM memiliki empat tempat dan lima pembalap yang mendaftar,” ujarnya.
“Saya rasa, dengan jumlah event yang kami miliki, memiliki lima rider yang bisa menggunakan salah satu dari empat motor itu kapan saja adalah solusi yang bagus,” tambah Ezpeleta, dalam sebuah langkah yang mirip dengan apa yang terjadi di dunia sepak bola.
“Jika sebuah tim memiliki 20 pemain, ada yang tetap berada di bangku cadangan di beberapa pertandingan, dan bermain di pertandingan lainnya. Format baru ini berjalan dengan sangat baik, tetapi masih harus lebih baik lagi. Langkah-langkah yang diambil sangat positif, tetapi semuanya perlu disempurnakan.”
Sumber : https://id.motorsport.com/